Berita KabupatenRuang AnakUmum

Baznas Serahkan Bea siswa Kepada 200 Santri

Diskominfo-Ungaran : Baznas Kabupaten Semarang menyerahkan bantuan biaya pendidikan kepada 200 santri dari 33 pondok pesantren. Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Wakil Bupati H Basari saat upacara bendera peringatan Hari Santri 2021 di halaman MTs NU Ungaran, Jumat (22/10/2021) pagi.
Ketua Baznas Munashir menjelaskan bantuan itu dimaksudkan memotivasi para santri saat menuntut ilmu. Selain itu juga diberikan dana pembinaan kepada 33 pengasuh pondok pesantren.”Total dana yang diserahkan Rp200 juta untuk para santri dan pengasuh pondok. Kita berharap dukungan ini dapat meningkatkan mutu pembelajaran di pondok pesantren,” terang Munashir.
Sementara itu Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas dalam sambutan tertulis yang dibacakan H Basari menegaskan para santri siap jiwa dan raga untuk membela tanah air dan menjaga persatuan Bangsa.
“Siaga jiwa berarti santri tidak lengah menjaga kesucian hati dan akhlak, berpegang teguh pada akidah, nilai dan ajaran Islam,” tegasnya.(*/junaedi)

Comment here