Diskominfo-Bandungan : Gubernur Ganjar Pranowo memuji langkah kreatif Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kabupaten Semarang memamerkan aneka produk andalannya. Meski dalam skala kecil, Ekspo produk KTNA dinilai dapat membuka peluang pemasaran produk yang lebih luas. “Kalau buyers melihat (produk unggulan ini) akan dapat berkembang (pemasarannya),” katanya usai membuka ekspo produk unggulan KTNA Kabupaten Semarang di Pasar Bunga Desa Jetis, Bandungan, Rabu (24/8/2022) sore.
Didampingi Bupati H Ngesti Nugraha dan Wakil Bupati H Basari, Ganjar berkeliling melihat aneka produk yang dipajang di stand perwakilan KTNA Kecamatan.
Saat berdialog dengan para anggota KTNA, Gubernur memberi semangat untuk terus kerkarya dan berkreasi. Terutama pengembangan potensi komoditas hortikultura yang sangat besar. Menurutnya, pengelolaan pertanian organik di Kabupaten Semarang cukup baik. Dia berharap para petani di daerah lain dapat belajar dan melakukan replikasi di daerah masing-masing.
Bupati H Ngesti Nugraha juga Segendang sepenarian. Menurutnya produk unggulan seperti alpukat bermutu tinggi dari Kalibening dapat dikembangkan. “Ada alpukat yang harganya Rp40 ribu per kilogram. Ini dapat dikembangkan untuk kesejahteraan petani,” katanya.
Ketua KTNA Kabupaten Semarang, Gunandiono menjelaskan kegiatan digelar untuk menggairahkan kembali usaha ekonomi kreatif anggota setelah meredanya pandemi Covid-19. Ekspo diikuti perwakilan KTNA kecamatan se Kabupaten Semarang. “Kami rencanakan pula komunikasi dengan KTNA dari Kota Semarang untuk kemungkinan pengembangan tanaman anggur aneka jenis,” terangnya.
Ekspo KTNA akan digelar sampai hari Minggu mendatang. Berbagai produk segar seperti buah-buahan, hasil pertanian dan makanan olahan dipamerkan disana (*/junaedi)
Comment here
You must be logged in to post a comment.