Diskominfo-Ungaran : Menjelang masuk masa pensiun, sebanyak 90 Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemkab Semarang mendapat pembekalan ilmu kewirausahaan. Menurut Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Partono, pelatihan dimaksudkan memberi bekal pengetahuan dan ketrampilan wira usaha kepada calon pensiunan itu. “Pembekalan ini diharapkan dapat memotivasi para PNS agar menyiapkan fisik dan mental memasuki masa purna tugas,” katanya saat pembukaan acara pembekalan di ruang pertemuan PP PAUD dan Dikmas Jateng di Ungaran, Selasa (10/3/2020) pagi.
Acara dibuka oleh Bupati Semarang H Mundjirin ditandai penyerahan SK purna tugas kepada enam orang perwakilan PNS. Saat sambutan, Bupati mengingatkan para PNS yang akan purna tugas agar tidak gelisah. Menurut Bupati, masa pensiun bukan akhir untuk berkarya. “Siapkan mental psikologis untuk menghadapi situasi yang baru. Jangan berhenti untuk berkarya di lingkungan sosial masing-masing,” tegasnya.
Para PNS yang telah puluhan tahun mengabdi secara kedinasan itu, lanjutnya, telah memiliki ketrampilan dan kemampuan di bidang tertentu. Hal itu dapat diterapkan untuk mengabdi di masyarakat. Bupati mengingatkan kemampuan itu merupakan potensi diri yang masih bisa dikembangkan dan dimanfaatkan di tengah masyarakat. Sehingga dapat ikut serta mendukung keberhasilan pembangunan daerah.
Kepala BKD Partono menambahkan pembekalan ini dapat membantu para PNS untuk merencanakan usaha ekonomi produktif. Selain menerima materi berupa ceramah motivasi dari para nara sumber, para PNS itu juga akan diajak melihat langsung usaha perikanan di Muntilan. Pada tahun 2020 ini, BKD merencanakan pembekalan sebanyak tiga angkatan untuk 543 PNS yang akan memasuki purna tugas. Angkatan I dilaksanakan pada bulan Maret ini. Sedangkan angkatan II pada bulan Maret dan angkatan III di bulan Juni. (*/junaedi)
Comment here
You must be logged in to post a comment.