Diskominfo – Tuntang : Kepala Dinas Pariwisata (Disparta) Kabupaten Semarang Heru Subroto memperkirakan jumlah wisatawan yang berkunjung ke tujuan wisata pada tahun 2023 akan kembali normal seperti sebelum Pandemi Covid-19. Bahkan akan melebihi jumlah kunjungan pada tahun 2019 lalu itu. “Selain jumlah kasus aktif Covid-19 secara nasional maupun regional terus menurun, juga ada beberapa obyek wisata baru yang menarik,” katanya disela-sela mendampingi Bupati H Ngesti Nugraha memantau kunjungan wisatawan di Taman Saloka, Tuntang, Minggu, (1/1/2023) pagi.
Dijelaskan lebih lanjut oleh Heru, kunjungan wisatawan baik mancanegara dan nusantara sepanjang tahun 2022 mengalami kecenderungan naik. Pada tahun 2019 sebelum Pandemi Covid-19 tercatat jumlah wisatawan yang berkunjung di daya tarik wisata sebanyak 3.510.280 orang. Jumlah itu terus menurun sampai tahun 2021 lalu yakni sekitar 1,451 juta orang. Baru pada tahun 2022, sampai bulan September, merangkak naik menjadi 1.817.979 orang.
Sedangkan khusus kunjungan wisatawan ke obyek wisata yang dikelola Pemkab Semarang juga menunjukkan tren meningkat. Sampai dengan triwulan ketiga 2022, ada sekitar dua ribu wisatawan yang berkunjung ke Candi Gedongsongo, Pemandian Muncul, Bukit Cinta, Museum Palagan dan Muncul Water Park. Jumlah itu meningkat dibandingkan di masa pandemi yang berkisar 1.400-1.600 orang.
Bupati H Ngesti Nugraha memantau situasi liburan Natal dan Tahun Baru 2023 di beberapa lokasi wisata. Diantaranya di Saloka dan Dusun Semilir, Bawen. Didampingi Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika HA dan pimpinan OPD terkait, Bupati juga meninjau dua pos pengamanan dan pelayanan Polres Semarang di Rest Area 429 Jalan Tol Semarang-Solo dan di Pertigaan Simpang Bawen. Bupati dan Kapolres juga menyempatkan memberikan bingkisan kepada perwakilan petugas jaga. “Terima kasih atas kerja keras dan dukungannya melayani masyarakat. Tetap semangat dan jaga protokol Kesehatan,” katanya kepada para petugas dan pengelola tempat wisata.(*/junaedi)
Comment here
You must be logged in to post a comment.