Diskominfo-Ambarawa : Menteri Sosial (Mensos) RI, Juliari P Batubara melihat langsung penyaluran bantuan sosial tunai (BST) di wilayah Ambarawa, Kamis (21/5/2020) sore.
Saat peninjauan, Mensos didampingi Bupati Semarang H Mundjirin.
Mensos ingin memastikan bantuan uang tunai senilai Rp 600 ribu per bulan selama tiga bulan itu diterima oleh warga yang benar-benar membutuhkan. Menteri juga menyempatkan diri berdialog dengan warga penerima BST. Dia berpesan agar uang bantuan digunakan untuk membeli kebutuhan pokok dan kebutuhan lain yang penting.
Data di Dinas Sosial Kabupaten Semarang, terdapat 27.602 keluarga penerima manfaat (KPM) yang berhak menerima BST. Mereka tersebar di 19 kecamatan dan berhak mendapat bantuan uang tunai untuk bulan Apri, Mei dan Juni.(*/junaedi)
Comment here
You must be logged in to post a comment.