Diskominfo-Bandungan : Ada yang menarik di acara kirab Merti Bumi Serasi (MBS) dalam rangka peringatan hari jadi ke-499 Kabupaten Semarang tahun 2020 ini. Tak hanya ingin menggelorakan semangat gotong royong dan cinta daerah, MBS juga mengusung isu pelestarian lingkungan terutama konservasi air tanah. “Setiap camat yang wilayahnya dilalui rombongan kirab menandatangani petisi untuk melestarikan lingkungan hidup. Selain mendukung konservasi air tanah juga gerakan penghijauan,” terang ketua DKKS Sarwoto Ndower yang ditemui di halaman aula Kantor Kelurahan Banyukuning, Sabtu (14/3/2020) pagi.
Di Desa Banyukuning itulah dilaksanakan penyerahan bibit pohon kalpataru dari Camat Sumowono Asep Mulyana kepada Camat Bandungan Anang Sukoco. Pada kesempatan itu pula, Anang menandatangani petisi Merti Bumi Serasi 2020 diikuti Forkompimca Bandungan. “Seperti yang telah dilakukan oleh Camat Sumowono, kami juga siap untuk memasyarakatkan gerakan peduli lingkungan kepada masyarakat Bandungan,” tegasnya.
Usai acara, rombongan kirab Merti Bumi Serasi melanjutkan perjalanan melewati wilayah kecamatan Ambarawa, Bawen, Bergas dan berakhir di Pendapa Rumah Dinas Bupati Semarang di Ungaran.(*/junaedi)
Comment here
You must be logged in to post a comment.