Diskominfo-Ungaran : Wakil Direktur Binmas Polda Jateng AKBP Siti Rodhijah menegaskan bhayangkara pembina keamanan dan ketertiban masyarakat (Bhabinkamtibmas) harus memiliki sikap cerdas, agamis, negosiator, dedikasi dan inovatif (Candi). Hal itu ditegaskannya saat launching Bhabinkamtibmas Candi Polres Semarang di halaman Balai Desa Lerep,, Ungaran, Senin (3/8/2020) siang. Menurut Siti, seorang bhabinkamtibmas Candi dituntut memiliki kelima sikap itu untuk melayani warga. “Mereka akan siap melayani warga satu desa. Sekaligus menjadi kepala polisi desa,” katanya.
Launching ditandai dengan pemakaian helm kepada lima bhabinkamtibmas terpilih oleh Siti. Ikut serta pada acara itu Bupati Semarang H Mundjirin, Kapolres Semarang AKBP Gatot Hendro Hartono, perwakilan Forkompinda dan undangan lainnya.
Pada kesempatan itu pula dilakukan asistensi penilaian kampung siaga Candi di Desa Lerep.(*/junaedi)
Comment here
You must be logged in to post a comment.